Novianti Iswandari siswa kelas XII IPS I SMA Negeri 11 Purworejo maju ke Pekan Olah Raga Pelajar Nasional (Popnas) tahun 2011 yang berlangsung di Provinsi Riau. Novianti dikirim ke Popnas di Riau mewakili Jawa Tengah di cabang pencak silat. Novi yang bertinggi badan 165 cm dan berat 63 Kg ini turun di kelas F putri. Terpilihnya Novi ke Riau setelah dalam kejuaraan pencak silat di Popda mempu keluar sebagai juara I.
Kepala SMA Negeri 11 Purworejo Drs Y Widada Irianta menyambut baik atas terpilihnya Novi mewakili Jawa Tengah. Dirinya berharap anak didikya tersebut mampu memberikan yang terbaik. “Karena keberhasilan Novi akan membawa nama SMA Negeri 11 dan Kabupaten Purworejo,” kata Widada. Selama ini Novi berlatih seminggu tiga kali dibawah bimbingan para guru silat dari IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia) Purworejo.
Sejumlah gelar juara baik tingkat kabupaten maupun provinsi berhasil dikoleksi oleh Gadis berkulit hitam manis ini. Karena itu tidak mengherankan jika dirumahnya banyak berjejer sejumplah tropi dan medali